PAKET TOUR MEDAN 3 HARI 2 MALAM
Temukan perjalanan yang mengesankan dengan Paket Tour Medan 3 hari 2 malam meliputi Tour Danau Toba Medan dengan penawaran harga terbaik dari kami. Perjalanan tour ini akan membawa Anda mengunjungi beberapa objek wisata unggulan yang ada di Sumatera Utara.
Beberapa destinasi wisata yang ada di Pulau Samosir seperti Huta Siallagan dan Tomok merupakan salah satu objek wisata yang akan dikunjungi. Selain itu Kota Medan yang dikenal dengan Wisata Kuliner-nya menjadi tujuan akhir dari Paket Tour Medan 3 hari 2 malam ini.
Pada perjalanan tour ini, sangat dianjurkan agar ketibaan di waktu pagi hari, mengingat perjalanan dari bandara Kualanamu ke Danau Toba (Parapat) membutuhkan waktu lebih kurang 4 jam perjalanan. Dan untuk waktu kepulangan diharapkan untuk mengambil jadwal penerbangan sore.




PROGRAM TOUR
HARI 1 : KUALANAMU – DANAU TOBA
Horas, selamat datang di Sumatera Utara,
Setibanya di Bandara Kualanamu, perwakilan kami akan menyambut Anda. Setelah persiapan bagasi/imigrasi selesai, kemudian menuju lokal restoran untuk makan siang. Perjalanan dilanjutkan menuju Danau Toba yang berada di kawasan kota wisata Parapat. Perjalanan ke Danau Toba ini akan melalui jalur dari Pematang Siantar. Di kota Siantar Anda dapat berkesempatan untuk berbelanja oleh-oleh khas lokal setempat seperti Roti Ganda, Selai Sedap dan aneka oleh-oleh yang ada di Toko Paten.
Setibanya di Parapat kemudian proses check in hotel. Selanjutnya makan malam akan disajikan di hotel. Nikmati suasana malam di kota Parapat, acara bebas.
HARI 2 : DANAU TOBA – BERASTAGI – MEDAN
Hari ini setelah sarapan di hotel kemudian proses check out hotel. Dengan kapal wisata menyeberang menuju Pulau Samosir. Tiba di Samosir kemudian Anda akan dibawa mengunjungi Ambarita, tepatnya di desa wisata Huta Siallagan.
Ditempat ini Anda dapat menjumpai kumpulan meja dan kursi yang terbuat dari batu, atau yang sering di sebut dengan “Batu Persidangan“. Dahulu kala tempat ini di pergunakan untuk mengadili para kriminal. Di Huta Siallagan Anda dapat juga menyaksikan beberapa deretan rumah adat Batak, atau dikenal juga dengan nama Ruma Bolon. Kemudian Anda dapat juga menyaksikan pertunjukan Sigale-gale (personal account).
Kemudian dilanjutkan menuju kawasan wisata Tomok. Di tempat ini kita akan dapat menjumpai makam dan benda-benda peninggalan zaman megalitik. Lokasi ini sebagai menjadi salah satu situs kebudayaan Batak yang cukup terkenal di kalangan wisatawan. Makam Raja Sidabutar dan legenda Putri Anting Melala yang cantik jelita menjadi salah satu agenda yang menjadi pusat perhatian ketika mengunjungi tempat ini.
Selanjutnya Anda juga berkesempatan untuk berburu oleh-oleh/pernak-pernik khas lokal setempat. Kembali ke Parapat, kemudian makan siang dilokal restoran. Perjalanan selanjutnya menuju dataran tinggi Tanah Karo, yaitu Kota Berastagi yang berhawa sejuk.
Diperjalanan singgah di Desa Tongging, untuk menyaksikan air terjun Sipiso-piso yang merupakan air terjun tertinggi di Indonesia. Tiba di Berastagi Anda berkesempatan untuk berburu pernak-pernik oleh-oleh khas lokal setempat di Pasar Buah Berastagi. Selanjutnya perjalanan diteruskan menuju Kota Medan.
Setibanya di Medan, kemudian menuju lokal restoran untuk makan malam. Selanjutnya menuju hotel untuk proses check in dan bermalam di Medan.
HARI 3 : MEDAN CITY TOUR- TRANSFER OUT
Setelah sarapan di hotel, kemudian berkemas dan dilanjutkan dengan proses check out hotel. Perjalanan Paket Tour Medan 3 hari 2 malam pada hari terakhir ini adalah city tour di Kota Medan.
Kunjungan pertama kita adalah menuju Istana Maimoon yang merupakan sebuah istana peninggalan dari Kesultanan Deli yang berdiri sejak 18 Mei 1891 pada masa Sultan Ma’moen Al Rasyid. Selanjutnya kita juga dapat mengunjungi Masjid Al-Mashun atau dikenal juga dengan Masjid Raya Medan yang berada tak jauh dari Istana Maimoon.
Destinasi wisata juga dapat berubah sesuai dengan minat peserta tour.
Selanjutnya peserta tour akan dibawa untuk berburu oleh-oleh makanan khas Kota Medan yang terkenal, salah sataunya adalah mengunjungi UKM Rumah Noerlen. Kemudian lanjut dengan berbelanja pernak-pernik khas Sumatera Utara di Jegez Souvenir.
Kemudian menuju lokal restoran untuk makan siang, dan dilanjutkan menuju Bandara Internasional Kualanamu untuk perjalanan Anda kembali. Terima kasih dan sampai jumpa dengan paket-paket wisata kami lainnya, Horas ….
HARGA PAKET TOUR MEDAN 3 HARI 2 MALAM
Harga paket tour akan ditentukan oleh jumlah peserta serta pilihan hotel yang diinginkan. Anda dapat memilih/menginginkan pilihan hotel sesuai dengan kebutuhan Anda, diluar dari penawaran pilihan hotel yang kami tawarkan. Untuk mendapatkan harga terbaik dan informasi tentang Paket Tour Medan 2 hari malam ini, Anda dapat langsung menghubungi kami melalui pesan WhastApp atau mengisi formulir Form Pendaftaran pada laman ini.
HARGA PAKET TERMASUK
- Transportasi Full AC dan Kapal Wisata ke Pulau Samosir
- Hotel 1 malam di Parapat dan 1 malam di Medan
- Makan sesuai dengan program
- Air mineral selama diperjalanan
- Tiket masuk objek wisata sesuai dengan perjalanan
- Pemandu Wisata/Supir merangkap guide (disesuaikan dengan jumlah peserta)
- Tiket masuk Tol dan Parkir
HARGA PAKET TIDAK TERMASUK
- Pengeluaran pribadi diluar program
- Optional tour
- Tips Pemandu Wisata
- Asuransi perjalanan
- PCR / Antigen jika dibutuhkan
- Periode liburan
Selama periode ini, harap untuk memberikan konfirmasi terlebih dahulu sebelum rencana liburan Anda.
PILIHAN HOTEL
- Atsari Hotel Parapat / setaraf
- Harper Hotel Medan / setaraf
TOUR MAP
FAQ
- Parapat menuju Pulau Samosir dengan kapal wisata ± 45 jam perjalanan.
- Secara keseluruhan, hotel yang kami rekomendasikan merupakan hotel yang bersih dan nyaman.
- Pelayanan yang baik merupakan prioritas kami, termasuk layanan pemandu wisata dan pengemudi yang ramah.
- Harga paket akan berbeda pada saat liburan panjang ataupun liburan pada hari besar.
- Seluruh menu makanan yang kami sajikan adalah Halal
- Patuhui protokol kesehatan ketika Anda melakukan liburan.
- Hubungi kami di nomor 0812-6052-6601 untuk pertanyaan lainnya.